Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Karena Corona, UAS Batal Ceramah di Tembilahan
INDOVIZKA.COM - Tablig Akbar Ustaz Abdul Somad (UAS) yang akan diselenggarakan di Lapangan Gajah Mada Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) pada 11 April 2020 batal. Pembatalan ceramah agama itu sebagai antisipasi penyebaran Virus Corona (Covid-19).
Hal itu dibenarkan langsung Ketua Panitia Tablig Akbar, Drs H M Aziz, menurutnya agenda Tablig Akbar bersama Ustad Abdul Somad tidak jadi dilaksanakan.
"Assalamualaikum bapak ibu dan jama'ah sekalian mengingat covid-19 belum juga berakhir maka jadwal kehadiran Ustadz Abdul Somad (UAS) di Tembilahan ditiadakan (dibatalkan_red)," tulis M Aziz di akun facebooknya, Rabu (8/4/20) diposting sekira pukul 06:30 WIB.
- Banjir Setiap Tahun di Pelalawan, DPRD Riau Minta Pemerintah dan PLN Bertindak
- Pemprov Riau Diminta Serius Berantas Judi Online
- APBD 2025 Diisukan Defisit, Fraksi PKB: Tak Masalah Jika Demi Kepentingan Masyarakat
- Tabligh Akbar di Tembilahan, UAS Sampaikan Dukungan untuk Paslon Bermarwah dan Fermadani
- Targetkan Rampung Akhir November, DPRD Riau Percepat Pembahasan RAPBD 2025
Diakhir postingan tersebut tertulis, Ia akan berusaha dimasa depan (dimasa yang akan datang untuk menghadirkan UAS di Tembilahan).
"Akhirnya mohon maaf, tertanda M Aziz," pungkasnya.
Namun belum sempat bertahan 24 jam, postingan yang di unggah M Aziz tersebut tidak nampak lagi di beranda profil milik M Aziz atau terhapus. Tentu hal ini menjadi tanda tanya publik.
Sedangkan UAS dan timnya sendiri, juga membatalkan semua kegiatan ceramahnya, mulai hari Senin (16/3) sampai keadaan kembali kondusif akibat pandemi virus corona.
“Saya tidak dapat mengisi jadwal-jadwal (ceramah_red) dalam waktu dekat ini, sejak 16 Maret hingga batas waktu yang tidak ditentukan. Hingga kondisi kondusif,” kata UAS dalam unggahan video singkat di akun instagram @ustadzabdulsomad_official, Minggu (15/3/2020).
Menurut UAS, keputusannya itu adalah sebagai respons atas imbauan pemerintah dan dunia internasional, untuk menghindari kerumunan massa sebelum pandemi corona mereda.
“Menindaklanjuti imbauan dunia internasional, pemerintah pusat, provinsi, kabupaten/kota, kampus, sekolah, institusi, agar menghindari kerumunan massa, tidak ada kontak langsung, maka saya tidak dapat mengisi jadwal-jadwal dalam waktu dekat ini,” jelas UAS.
Ustadz Abdul Somad sendiri pernah hadir ditengah-tengah lautan manusia di lapangan Gajah Mada Tembilahan, Kabupaten Inhil, pada 4 Januari 2019 lalu.
Hadirnya UAS saat itu untuk memberikan tausiyah rangkaian peringatan Haul Syekh Abdul Qadir Al-Jailani, Syekh Nawawi Siddiq Berjan, Syekh Muhammad Ali Bin Syekh Abdul Wahhab dan Haul Jama' serta HUT Ponpes Al-Baqiatussa'adiyyah Ke-18 dan Majelis Ta'lim Al-Hidayah Ke-22 Cabang Tembilahan.
.png)

Berita Lainnya
Anak-Anak Ramaikan Iktikaf di Masjid Al Furqon Desa Kumantan di 10 Akhir Ramadhan 1444 H
Inilah Rincian dan Ketentuan Keputusan Menteri Agama Tentang Kuota Haji 1444 H
Potong 9 Ekor Hewan, Hajatan Kurban PWI Riau Jadi Ajang Silaturahmi
Pemerintah Arab Saudi Belum Terima Jamaah Umrah dari Indonesia
Panas Ekstrem, Seorang Jamaah Haji dari Dumai Sempat Kena Sengatan Panas Saat Wukuf Arafah
Penetapan Awal Ramadan Besok, Kemenag Riau Pantau Hilal di Pekanbaru
Bupati Kampar dan Forkopimda Lepas Peserta Pawai Takbir Idul Fitri 1446 H, Masyarakat Antusias
Pemerintah Buka Pemberangkatan Umrah, Jamaah: Tolong Karantinanya Sebentar Saja
Lima Warga Meranti Nyatakan Diri Masuk Islam
Dilepas Bupati dan Wabup Kampar, CJH Sudah Tiba Sore Tadi Waktu Arab Saudi
Riau Rangking 6 MTQ Nasional XXX Samarinda-Kaltim, Ustadz Nazri: Alhamdulillah Target Kita Tercapai
Idul Adha, DPC PKB Inhil Potong 2 Ekor Sapi